
Obesitas adalah kelebihan berat badan sebagai akibat dari penimbunan lemak tubuh yang berlebihan. Setiap orang memerlukan sejumlah lemak tubuh untuk menyimpan energi, sebagai penyekat panas, penahan guncangan organ dan fungsi lainnya. Rata-ratawanita memiliki lemak tubuh yang lebih banyak dibandingkan pria. Perbandingan yang normal antara lemak tubuh dengan berat badan adalah sekitar 25-30% pada wanita dan 18-23% pada pria. Wanita dengan lemak tubuh lebih dari 30% dan pria dengan lemak tubuh lebih dari 25% dianggap mengalami obesitas. Obesitas merupakan faktor risiko penyakit metabolik. Obesitas dapat dicegah dengan aktivitas fisik, diet, obat-obatan dan operasi.
Obesitas bukan sekedar masalahKesehatan, melainkan masalah kesadaran.Dulu kegemukan identik dengan kemakmuran, akan tetapi sekarang kegemukan merupakan suatu kelainan atau penyakit. Obesitas saat ini disebutsebagai the New World Syndrome, angkakejadiannya terus meningkat dimana-mana.Di seluruh dunia, kini dilaporkan ada lebih dari satu miliar orang dewasadengan berat badan lebih (gemuk), danpaling sedikit ada 300 juta orang yang masuk kategori obesitas (BMI di atas 30).Di Amerika Serikat dan negara-negara maju di Eropa Barat misalnya, hampir dua per tiga penduduk mengidap kegemukan;sedangkan di Indonesia, dapat dikatakan lebih dari seperempat penduduk memilikiberat badan berlebihan
Obesitas timbul sebagai akibat masukan energi yang melebihi pengeluaran energi. Bila energi dalam jumlah besar (dalam bentukmakanan) yang masuk ke dalam tubuh melebihi jumlah yangdikeluarkan, maka berat badan akan bertambah dan sebagian besar kelebihan energi tersebut akan di simpan sebagai lemak. Oleh karenaitu, kelebihan adipositas (obesitas) disebabkan masukan energi yangmelebihi pengeluaran energi. Untuk setiap kelebihan energisebanyak 9,3 kalori yang masuk ke tubuh, kira-kira 1 gram lemakakan disimpan. Lemak disimpan terutama di aposit pada jaringansubkutan dan rongga intraperitoneal, walaupun hati dan jaringantubuh lainnya seringkali menimbun cukup lemak pada orangobesitas. Perkembangan obesitas pada orang dewasa juga terjadiakibat penambahan jumlah adiposit dan peningkatan ukurannya.Seseorang dengan obesitas yang ekstrem dapat memiliki adipositsebanyak empat kali normal, dan setiap adiposit memiliki lipid duakali lebih banyak dari orang yang kurus (Guyton, 2007)
IMT merupakan indikator yang paling sering digunakan danpraktis untuk mengukur tingkat populasi berat badan lebih danobesitas pada orang dewasa. Untuk pengukurannya sendiridigunakan indeks Quetelet, yaitu berat badan dalam kilogram (kg)dibagi tinggi dalam meter kuadrat (m2). Karena IMT menggunakanukuran tinggi badan, maka pengukurannya harus dilakukan denganteliti. Hubungan antara lemak tubuh dan IMT ditentukan oleh bentuktubuh dan proporsi tubuh, sehingga dengan demikian IMT belumtentu memberikan kegemukan yang sama bagi semua populasi(Sudoyo, 2009).
Mencapai Berat Badan IdealPertama harus sadar bahwa anda sudahgemuk atau obesitas. Selanjutnya perlu adakemauan untuk menjadi lebih kurus. Tidakada cara menurunkan berat badan yanginstant. Menurunkan berat badan tidakdapat dilakukan secara cepat. Jangan adapikiran bahwa menurunkan berat badan itumudah. Jangan percaya dengan programdiet yang mengklaim bisa menurunkanberat badan 8 – 10 Kg dalam waktu 7 hari.Ingat kebanyakan berat badan akankembali naik lagi bila upaya penurunanberat badan tidak dilakukan dengan teraturdan kontinyu. Yang paling realistis ataumasuk akal adalah menurunkan bera badan anda 3-5 kilogram dalam satu bulan,ini tidak spektakuler, namun aman danbermanfaat. Mulailah Dengan Diet ! Dietadalah kunci utama penurunan berat badan,para ahli mengakui bahwa dengan dietyang benar anda telah memenangi separuhpertempuran menurunkan berat badan!Diet yang rendah kalori dan tinggi seratperlu diupayakan, disamping pembakaranyang teratur melalui olahraga setiap hari,sehingga tercapai balance yang negatif,pembakaran kalori lebih banyak daripadapemasukan. 3
Tips dalam berdiet
1. Jangan makan lebih, katakan tidakkepada makanan ekstra. Banyak orangtidak tahu. apakah ia benar-benar lapar,mungkin saja sebenarnya hanya haus,coba minum 1 – 2 gelas air dulu, dantunggu 10 – 15 menit kemudian untukmengetahui apakah memang anda laparatau tidak
.2. Makan perlahan, gigit lebih kecil dankunyah dengan baik. Jangan sampaisangat lapar sehingga makan dengancepat dan lahap. Ingat, perlu waktusekitar 20 menit bagi makanan dalamperut untuk memberi pesan bahwaanda sudah kenyang.
3. Bila perlu makanan kecil, cari snackrendah kalori seperti buah, atau rotigandum.
4. Bila makan bersama, sibukkan dirianda dengan melayani yang lain;jangan berpikir untuk menghabiskanmakanan sisa karena takut atau sayangmakanan yang terbuang. Hindarimakanan fastfood, junkfood.
5. Bila anda memasak, hindari banyakmencicipi; pilih masakan yang rendahlemak, baca label makanan denganbaik. Sebagai pedoman, janganmengkonsumsi makanan yangmengandung lemak total lebih dari 8gram dan lemak jenuh lebih dari 3gram per 100 gram makanan. Lebihbaik masak dengan cara dikukus,dibakar, direbus, atau microwave,daripada digoreng atau dipanggang.
6. Hindari alkohol, karena kalorinyatinggi tapi nutrisi lainnya sangatkurang. Minum kopi atau teh tanpagula, mungkin pada dua minggupertama terasa pahit, akan tetapi kelakanda akan merasakan yang tawar itujuga sedap
.7. Saling mengingatkan dengan temanatau keluarga untuk makanan yangsehat.
8. Makan yang seimbang, artinya yangdimakan dan diminum sesuai dengankalori yang dibutuhkan.
9. Hindari godaan, jangan menyimpanbanyak camilan di kamar atau tempatkerja, jangan belanja makanan padasaat anda lapar.
10. Pilih makanan kaya serat karena lebihcepat mengenyangkan. Batasipemakaian garam dalam makanan.Jangan Lupa Olahraga ! Kebiasaanhidup santai, nonton tv atau main gamesambil terus mengunyah makanan kecilakan berdampak obesitas. Suka naik liftatau eskalator ketimbang naik tanggajuga merupakan kebiasaan buruk.
11. Mulailah berolahraga dengan teratur,minimum 3 kali seminggu, dan palingsedikit 20 menit lamanya setiap kalianda berolahraga. Selanjutnya biasakanberolahraga setiap hari, jalan 30 menit tiap hari akan membakar 150 kalori,dan dapat menurunkan berat badanhingga 6-7 kilogram dalam setahun.Pilih olahraga yang anda senangi dananda merasa enjoy. Yang ringan sepertipekerjaan sehari-hari, misalnyamenggosok, menyapu, berkebun, jalan,naik turun tangga; bila olahraga,dianjurkan jogging, sepeda statis,berenang, senam, dansa, dan aerobik.
Yang merasa memenuhi kriteria diatas, ayokita mulai dari sekarang